Berita & Artikel

https://mitrapulsamandiri.co.id/Oppo Usulkan Jaringan 6G yang Efisien untuk Banyak Perangkat

Oppo Usulkan Jaringan 6G yang Efisien untuk Banyak Perangkat

Belum rampung jaringan 5G merata di penjuru dunia, vendor ponsel sudah mulai mengeksplorasi jaringan 6G sebagai teknologi mobile masa depan. Salah satunya adalah Oppo.

Belum lama ini, Oppo merilis buku putih alias white paper untuk jaringan 6G dengan tajuk "A Versatile 6G with Minimized Kernel: To build the mobile world" (6G Serbaguna dengan Kernel (program inti) yang Diperkecil: Untuk membangun dunia seluler). Dalam buku putih tersebut, Oppo mengusulkan sistem yang “memodulasi” kemampuan 6G dan secara cerdas “menyambungkan” berbagai modul kemampuan sesuai dengan kebutuhan khusus dari setiap skenario yang diberikan.

Hal ini akan memungkinkan jaringan 6G menjadi lebih mudah beradaptasi dan efisien saat memberikan dukungan komunikasi mendasar untuk konvergensi banyak perangkat dan jaringan di masa depan. Salah satunya visinya adalah menjadikan jaringan 6G sebagai teknologi yang berperan membangun metaverse. Istilah metaverse merujuk pada sebuah dunia virtual baru tempat orang dapat bermain game, bekerja, dan berkomunikasi, atau hal-hal lain yang dilakukan di dunia fisik, namun dalam lingkungan virtual. Di metaverse, setiap orang bakal direpresentasikan dalam bentuk avatar 3D yang unik.